Sabtu, 23 Juni 2012

Aku Tersenyum Lagi

Aku kira selama ini
Bumi telah berhenti berputar
Jiwa hancur bekeping- keping
Dan tak sanggup berdiri lagi
Aku pikir ini selama ini
Ruang hati tertutup sudah
Tanpa ada yang mampu menyentuh

Tapi ternyata semua berakhir
Persembunyian hati ini
Meski waktu lambat bicara
Ku buka kan hati
Perlahan namun pasti

Karna kau yakinkan diriku
Karna kau yang mampu sentuh hatiku
Bumi berputar kini
Oh.. uo.. aku tersenyum lagi

By "She
Read More..

Sabtu, 16 Juni 2012

My Glasses


Sebuah lensa tipis untuk mata guna menormalkan dan mempertajam penglihatan ada yang berangka dan ada yang tidak. Sekarang selain menjadi alat bantu penglihatan, kacamata juga sudah menjadi pelengkap gaya serta menjadi alat bantu khusus untuk menikmati hiburan seperti kacamata khusus tiga dimensi.
Jenisnya antara lain yaitu
1. kacamata hitam
2. kacamata 3D
3. kacamata baca
Sekarang ini, kacamata lazim sekali menggunakan lensa plastik. Hal ini disebabkan pertimbangan untuk melindungi mata si pengguna karena lensa plastik tidak mudah pecah dibandingkan dengan lensa kaca. Selain itu, dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, lensa kacamata plastik pun diusahakan supaya tidak mengalami pecah berkeping-keping sehingga tidak membahayakan mata penggunanya.
Penggunaan kacamata di zaman sekarang tidak lagi terbatas sebagai alat bantu penglihatan. Kacamata sudah menjadi salah satu aksesoris fashion yang turut berkembang pesat. Tidak jarang pula kacamata menjadi gaya khusus bagi seseorang. Walaupun begitu, kacamata sekarang ini mulai dirasa merepotkan. Walaupun praktis dan mudah digunakan, namun kacamata juga dirasakan menghambat manusia dalam berkegiatan seperti misalnya ketika berolahraga, ketika makan-makan panas yang menyebabkan lensa kacamata berembun, berenang, ketika berjalan di tengah hujan, atau melakukan perpindahan dari tempat yang bersuhu cukup drastis misalnya dari tempat yang dingin sekali ke tempat yang lebih hangat. Keberadaan lensa kontak untuk membantu penglihatan serta operasi plastik pun mulai menjadi alternatif bagi pengguna kacamata.
Read More..